Apel Pagi rutin digelar setiap Senin di lingkungan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Tengah. Bertindak sebagai Pembina Apel Senin (18/11/2024) di Halaman Kantor Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Tengah adalah Kepala UPT Dinas ESDM Provinsi Kalimantan Tengah.
Apel kali ini dihadiri oleh Kepala Bidang, Kasubbag, Sub Koordinator, fungsional, staf ASN/PNS, Tenaga kontrak, dan honorer lingkup Dinas ESDM Prov. Kalteng.
Dalam amanatnya, Kepala UPT Dinas ESDM mengharapkan kedisiplinan semua untuk dapat mengikuti apel pagi setiap hari senin dan percepatan pelaksanaan program dan kegiatan didalam APBD Perubahan triwulan IV tahun 2024 agar mencapai target yang telah di tetapkan.
Selanjutnya, terkait gelaran Pilkada Serentak pada 27 November 2024, Kepala UPT Dinas mengingatkan akan Netralitas ASN/PNS dan menjaga situasi tetap kondusif di tengah masyarakat.
Sementara itu, Kepala UPT Dinas mengungkapkan Apel Pagi kali ini bahwa Apel Pagi, menurutnya, selain sebagai upaya untuk pembiasaan disiplin atau penegakan disiplin kerja ASN, juga sebagai wadah untuk penyampaian informasi penting dan arahan pimpinan. “Tidak hanya itu, kegiatan Apel Pagi juga bisa sebagai sarana untuk meningkatkan rasa kekeluargaan dan kebersamaan di kalangan pegawai yang diharapkan juga dapat meningkatkan semangat dalam bekerja,” imbuh Kepala UPT Dinas.