Dinas ESDM Provinsi Kalimantan Tengah Turun ke Lapangan Sosialisasi sekaligus Pengawasan Penggunaan Air Tanah di Kabupaten Barito Timur.

Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalimantan Tengah dalam salah satu tugas pokok dan fungsinya adalah melaksanakan pengendalian dan pengawasan penggunaan air tanah di Kalimantan Tengah. Untuk melaksanakan salah satu tugas pokok tersebut, DESDM baru baru ini terjun ke lokasi pengguna air tanah untuk melaksanakan pendataan sekaligus pengawasan dan sosialisasi perizinan air tanah di salah satu Kabupaten yaitu kabupaten Barito Timur.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 27 Agustus sampai 31 Agustus 2024 tersebar di beberapa lokasi di Kabupaten Barito Timur salah satunya di Kecamatan Petangkep Tutui dan di Kecamatan Dusun Timur yang merupakan Kecamatan di Kabupaten Barito Timur.

Meskipun wilayah Kabupaten Barito Timur masuk dalam Wilayah Sungai (WS) Barito menurut    Peraturan    Menteri    Pekerjaan   Umum    dan Perumahan Rakyat Nomor:04/PRT/M/2015 dan termasuk kewenangan pusat,  Dinas ESDM tetap berkewajiban melakukan pendataan pengguna air tanah di  Kalimantan Tengah sebagai database apabila diperlukan untuk kemudian hari.

Berdasarkan hasil kunjungan di lapangan terhadap beberapa perusahaan pertambangan dan perkebunan sawit  semua kebutuhan perusahaan menggunakan air permukaan yang ditampung di kompartemen yang dibuat oleh perusahaan, namun demikian Tim Dinas ESDM tetap mendata dengan catatan bahwa perusahaan tersebut memang menggunakan air permukaan,

Tim dari Dinas ESDM juga tetap mensosialisasikan mengenai Undang Nomor 17 tahun 2109 tentang Sumber daya Air dan Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Nomor: 259.K/GL.01/MEM.G/2022 tentang Standar Penyelenggaraan Izin Pengusahaan Air tanah bahwa apabila nantinya perusahaan menggunakan air tanah wajib memperoleh izin terlebih dahulu kepada Pemerintah pusat/ Daerah sesuai kewenangannya.

Data pengguna air tanah ini akan melengkapi data sebelumnya yang juga telah dilaksakanakan pendataan, hal ini guna menambah database titik lokasi penggunaan air tanah yang berada di wilayah Kabupaten Barito Timur. Diketahui wilayah Kabupaten Barito Timur berada di Cekungan Air Tanah palangka Raya – Banjarmasin yang memiliki potensi air tanah sangat besar.

Share your love

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *